ANALISIS PROFIL KOMPETENSI PROGRAM KEAHLIAN AGRIBISNIS PENGOLAHAN HASIL PERTANIAN BERBASIS INDUSTRI DI SMK

LANUIHSAN, LANUIHSAN (2019) ANALISIS PROFIL KOMPETENSI PROGRAM KEAHLIAN AGRIBISNIS PENGOLAHAN HASIL PERTANIAN BERBASIS INDUSTRI DI SMK. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
JURNAL OKE.pdf

Download (513kB) | Preview

Abstract

Abstrak: Tujuan umum penelitian ini adalah menganalisis profil kompetensi program keahlian APHP berbasis industri. Jenis penelitian ini adalah kualitatifkuantitatif. Populasi penelitian adalah industri dibidang APHP dan SMK pertanian yang ada di Propinsi Sulawesi Selatan. Pengambilan sampel menggunakan teknik Non-probability sampling jenis porpusive sampling. Sampel penelitian sebanyak 7 sekolah dan 9 industri. Sumber data yaitu pelaku industri, tenaga pendidik dan kependidikan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, peneliti menemukan bahwa aspek kompetensi yang diajarkan di SMK program keahlian APHP terdiri dari 8 aspek kompetensi. Sedangkan kompetensi kerja yang dibutuhkan oleh dunia industri/usaha yaitu 8 aspek kompetensi yang diajarkan ditambah dengan kompetensi tambahan, mencakup pengetahuan/diklat tambahan diluar kelas, pengakuan skill kompetensi dari lembaga profesi, soft skill keahlian pribadi, serta kemampuan interpersonal yang baik. Hal tersebut menampakkan kesenjangan bahwa kompetensi yang diajarkan di SMK program keahlian APHP dengan kompetensi kerja yang dibutuhkan oleh dunia industri/usaha kurang relevan. Keefektifan sistem belajar dan program pembelajaran serta penerapan standar penjaminan mutu diharapkan dapat meningkatkan kualitas lulusan. Selanjutnya, peneliti menyusun kompetensi kerja program keahlian APHP yang dibutuhkan industri dalam 3 jenis golongan pekerjaan, yaitu Employee (buruh), Production (bagian produksi), dan Marketing (bagian pemasaran). Setiap jenis pekerjaan memiliki level berdasarkan kualifikasi tertentu. Lulusan SMK perlu untuk mencapai level kompetensi tertinggi pada setiap bidang pekerjaan. Kata kunci: Kompetensi, Industri, Agribisnis, Hasil pertanian

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 16 Aug 2019 06:20
Last Modified: 16 Aug 2019 06:20
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/14586

Actions (login required)

View Item View Item