Pengembangan Modul Bimbingan Belajar untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik pada siswa SMPN 1 Pallangga Kab. Gowa

NURWAHIDAH K, NURWAHIDAH K (2015) Pengembangan Modul Bimbingan Belajar untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik pada siswa SMPN 1 Pallangga Kab. Gowa. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
NURWAHIDAH K..docx

Download (21kB)

Abstract

ABSTRAK NURWAHIDAH K. Pengembangan Modul Bimbingan Belajar untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik pada siswa SMPN 1 Pallangga Kab. Gowa (dibimbing oleh Dr. Kustiah Sunarty, M.Pd dan Dr. Kulasse Kanto, M.Pd). Penelitian ini mengkaji tentang pengembangan modul bimbingan belajar untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik pada siswa SMPN 1 Pallangga Kab. Gowa . Tujuan penelitian ini adalah untuk. (1) Mengetahui gambaran tingkat prokrastinasi akademik akademik pada siswa SMP 1 Pallangga Kab. Gowa. (2) Mengetahui gambaran validitas (kegunaan, kelayakan dan ketepatan) untuk mereduksi prokrastinasi akademik pada siswa SMP 1 Pallangga (3) Mengetahui gambaran modul pengembangan bimbingan belajar yang layak dan efektif untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik pada siswa SMP 1 Pallangga. Pendekatan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembagan (research and development). Subjek penelitian terdiri dari subjek uji ahli yaitu ahli bimbingan Psikologi, ahli bimbingan konseling, ahli praktisi di lapangan serta siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Pallangga Kabupaten Gowa pada tahun ajaran 2014/2015. Pengumpulan data dengan menggunakan instrumen skala, observasi, FGD (Focus Group Discusion). Analisis data menggunakan analisis data kualitatif, kuantitatif dan Wilcoxon Signed Ranks Test Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Gambaran tingkat prokrastinasi akademik pada siswa SMPN 1 Pallangga berada pada kategori tinggi (2) Pengembangan modul bimbingan belajar untuk mereduksi prokrastinasi akademik mendapat skala penilaian tinggi, yaitu berguna, layak dan tepat untuk digunakan untuk mereduksi prokrastinasi akademik pada siswa di SMPN 1 Pallangga Kab. Gowa.(3) penerapan modul bimbingan belajar di lapangan terbukti layak untuk mereduksi prokrastinasi akademik. keefektifan ini terjadi karena penerapan modul bimbingan belajar berisi tentang materi-materi yang berkaitan cara belajar, mengatur waktu, pengelolaan waktu belajar dan assertif terhadap prokrastinasi akademik, dengan adanya materi-materi tersebut siswa merasa lebih mengenal dirinya, mengenal kelebihan dan kekurangannya, mampu mengatur waktunya, mampu merencanakan masa depannya dan mampu bersikap assertif terhadap prokrastinasi akademik. Kata kunci : BimbinganBelajar, Prokrastinasi Akademik

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > BIMBINGAN DAN KONSELING - (S2)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 02 Dec 2016 06:48
Last Modified: 02 Dec 2016 06:48
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/1416

Actions (login required)

View Item View Item