SURVEI SARANA DAN PRASARANA PENJAS DI SMA NEGERI 4 PANGKEP TERHADAP PROSES PEMBELAJARAN PENJAS

SARI, RAHIKA (2019) SURVEI SARANA DAN PRASARANA PENJAS DI SMA NEGERI 4 PANGKEP TERHADAP PROSES PEMBELAJARAN PENJAS. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
JURNAL RAHIKA SARI.pdf

Download (378kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sarana Dan prasarana pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan SMA Negeri 4 Pangkep. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Populasi penelitian ini adalah keseluruhan subjek penelitian, dalam hal ini populasi yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah sarana dan prasarana pendidikan jasmani dan proses pembelajaran penjas di SMA Negeri 4 Pangkep. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi sarana dan prasarana tiap cabang olahraga tidak sama, baik untuk cabang senam, atletik maupun cabang permainan. Data hasil analisis sarana memiliki presentase 15.1% atau berada dalam kategori sangat kurang ideal sedangkan data hasil analisis prasarana memiliki presentase keseluruhan 25% atau berada dalam kategori kurang ideal. Maka peneliti memyimpulkan bahwa presentase sarana dan prasarana pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan berjumlah 15.5% atau dapat dikatakan berada dalam kategori sangat kurang ideal Proses pembelajaran penjas berjalan dengan baik dibuktikan dengan hasil nilai siswa kelas SMA Negeri 4 Pangkep dengan satu kelas nilainya dinyatakan tuntas semua, dalam hal ini peneliti menyimpulkam bahwa sarana dan prasarana penjas di SMA Negeri 4 Pangkep tidak mempengaruhi sepenuhnya proses pembelajaran siswa di sekolah tersebut karena tingginya motivasi siswa dan kreatifitas guru dalam melakukan modifikasi pembelajaran. Melihat hasil penelitian yang dilakukan peneliti yang menyatakan nilai korelasi sarana dan prasarana penjas dengan hasil belajar penjas menggunakan SPSS menyatakan bahwa tidak ada korelasi antara sarana dan prasarana dengan hasil belajar penjas karena nilai signifikansi lebih besar dari 0.05. Kata Kunci = Sarana, Prasarana, Penjas

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN > Pend. Jasmani dan Olahraga
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 19 Jun 2019 03:00
Last Modified: 19 Jun 2019 03:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/13439

Actions (login required)

View Item View Item