Pengembangan Aplikasi Media Pembelajaran Augmented Reality (AR) Berbasis Smartphone Android Pada Mata Kuliah Antena dan Propagasi

FIRMAN, FIRMAN (2017) Pengembangan Aplikasi Media Pembelajaran Augmented Reality (AR) Berbasis Smartphone Android Pada Mata Kuliah Antena dan Propagasi. S1 thesis, Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
BAB 2 & 3.pdf

Download (275kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK FIRMAN. 2017. Pengembangan Aplikasi Media Pembelajaran Augmented Reality (AR) Berbasis Smartphone Android Pada Mata Kuliah Antena dan Propagasi. (dibimbing oleh Purnamawati dan Riana). Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui: (1) Tahapan mengembangkan aplikasi Augmented Reality (AR) media pembelajaran berbasis smartphone Android. dan (2) menghasilkan aplikasi Augmented Reality (AR) media pembelajaran berbasis smartphone Android yang valid, praktis, dan efisien. Prosedur pengujian dalam penelitian ini melalui tahapan uji ahli dan implementasi berupa uji coba kelompok kecil serta uji coba lapangan. Subjek pada penelitian ini adalah ahli, dan mahasiswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, kuesioner, dan wawancara. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif. Hasil penelitian pada tahap pengembangan berdasarkan hasil analisis validasi instrumen, maka dapat disimpulkan instumen penilaian media Augmented Reality (AR) Berbasis Smartphone Android yang telah disusun berupa instrumen Perangkat RPS dengan rata-rata 3,74, instrumen Media dengan rata-rata 3,70, instrumen Materi dengan rata-rata 3,57, instrumen Keterlaksanaan media dengan rata-rata 3,65, instrumen Bahan ajar dengan rata-rata 3,78, instrumen Respon mahasiswa dengan rata-rata 3,75, instrumen Aktivitas mahasiswa dengan rata-rata 3,67, dan instrumen Aktivitas dosen dengan rata-rata 3,67. Memenuhi kriteria kevalidan dengan kategori Sangat Valid berdasarkan penilaian dari ahli yang ditunjuk sebagai validator. Berdasarkan hasil penilaian yang diperoleh pada uji coba kelompok kecil, maka aplikasi media pembelajaran ini layak untuk menuju ke tingkat pengujian selanjutnya, yaitu uji coba lapangan. Nilai keseluruhan rata-rata persentase tingkat pencapian yaitu sebesar 89,30% dengan kategori sangat valid. Dengan demikian hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengembangan Aplikasi Media Pembelajaran Augmented Reality (AR) Berbasis Smartphone Android Pada Mata Kuliah Antena dan Propagasi yang dikembangkan dinyatakan sangat valid, praktis, dan efisien. Kata Kunci : Media Pembelajaran, Augmented Reality (AR), smartphone, Android.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 02 Apr 2019 02:04
Last Modified: 02 Apr 2019 02:04
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/12802

Actions (login required)

View Item View Item