Pembelajaran Menulis Teks Biogafi Di Kelas X SMK Negeri 10 Makassar

Hasanuddin, Nurhalima and Maman, Mayong and Saleh, Muhammad (2018) Pembelajaran Menulis Teks Biogafi Di Kelas X SMK Negeri 10 Makassar. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL.pdf

Download (231kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan 1) pengembangan materi pembelajaran menulis teks biografi, 2) penggunaan media pembelajaran menulis teks biografi di kelas X. Desain penelitian yang digunakan kualitatif deskriptif. Data dalam penelitian ini adalah pengembangan materi dan media pembelajaran yang digunakan oleh guru. Sumber data dalam penelitian ini adalah kegiatan pembelajaran menulis teks biografi yang dilakukan oleh guru. Teknik yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah peneliti sebagai instrumen kunci dan instrumen pendukung adalah lembar catatan observasi dan lembar wawancara. Hasil yang diperoleh yakni pengembangan materi dalam pembelajaran menulis teks biografi, guru mengembangkan materi berupa materi autobiografi pada saat pelaksanaan pembelajaran. Namun, pengembangan materi tersebut belum memenuhi prinsip-prinsip pengembangan materi. Namun, dengan adanya penambahan materi autobiografi, contoh, dan tugas dirasa cukup membantu siswa dalam memahami teks biografi. Penggunaan media oleh guru berupa video biografi tokoh membantu siswa dalam memahami materi yang disampaikan oleh guru. Kata Kunci: Pengembangan, Materi, Media, Pembelajaran, Biografi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Pendidikan Bahasa dan sastra Bahasa Indonesia
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 18 Dec 2018 01:42
Last Modified: 18 Dec 2018 01:42
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11637

Actions (login required)

View Item View Item