KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DALAM MENULIS TEKS CERITA PENDEK PADA SISWA KELAS XI SMK NEGERI 4 MAKASSAR

Rifiantini, Dwi Desy and Tolla, Achmat and Sultan, Sultan (2018) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DALAM MENULIS TEKS CERITA PENDEK PADA SISWA KELAS XI SMK NEGERI 4 MAKASSAR. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL...pdf

Download (155kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar dengan menggunakan model ceramah dan menggunakan model pembelajaran berbasis masalah, menguji keefektifan model pembelajaran berbasis masalah dalam pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar.Penelitian ini menggunakan jenis eksperimen dengan desain post test only control group design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 590 siswa yang terbagi dalam 20 kelas. Adapun yang menjadi sampel sebanyak 80 siswa yang terbagi dalam 2 kelas. Data dalam penelitian ini berupa skor pembebelajaran yang diperoleh dari tes tertulis yakni menulis teks cerita pendek. Instrumen dalam penelitian ini berupa tes tertulis (essay). Adapun teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes tertulis. Teknik analsis data yang digunakan yakni analisis statistik deskriptif dengan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas kontrol menggunakan metode ceramah dikategorikan cukup dengan nilai rata- rata 66. Hasil pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran berbasis masalah dikategorikan baik dengan nilai rata-rata 78. Penggunaan model pembelajaran berbasis masalah efektif diterapkan dalam pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar berdasarkan uji hipotesis dalam uji independen sample t-test, diketahui bahwa nilai Sig. (2 tailed) sebesar 0.0001, yang berarti lebih kecil dari nilai probabilitas 0.05. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa model Pembelajaran Berbasis Masalah efektif meningkatkan hasil belajar menulis cerita pendek siswa Dwi Desi Refiantini, 2018 Keefektifan Model Pembelajara Berbasis Masalah dalam Menulis Teks Cerita Pendek Siswa Kelas XI SMK Negeri 4 Makassar. Dibimbing oleh Prof. Dr. H. Achmat Tolla, M.Pd. dan Dr. Sultan, S.Pd., M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar dengan menggunakan model ceramah dan menggunakan model pembelajaran berbasis masalah, menguji keefektifan model pembelajaran berbasis masalah dalam pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar.Penelitian ini menggunakan jenis eksperimen dengan desain post test only control group design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 590 siswa yang terbagi dalam 20 kelas. Adapun yang menjadi sampel sebanyak 80 siswa yang terbagi dalam 2 kelas. Data dalam penelitian ini berupa skor pembebelajaran yang diperoleh dari tes tertulis yakni menulis teks cerita pendek. Instrumen dalam penelitian ini berupa tes tertulis (essay). Adapun teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes tertulis. Teknik analsis data yang digunakan yakni analisis statistik deskriptif dengan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas kontrol menggunakan metode ceramah dikategorikan cukup dengan nilai rata- rata 66. Hasil pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran berbasis masalah dikategorikan baik dengan nilai rata-rata 78. Penggunaan model pembelajaran berbasis masalah efektif diterapkan dalam pembelajaran menulis teks cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar berdasarkan uji hipotesis dalam uji independen sample t-test, diketahui bahwa nilai Sig. (2 tailed) sebesar 0.0001, yang berarti lebih kecil dari nilai probabilitas 0.05. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa model Pembelajaran Berbasis Masalah efektif meningkatkan hasil belajar menulis cerita pendek siswa kelas XI SMK Negeri 4 Makassar. Kata kunci: berbasis masalah, teks cerita pendek, pembelajaran menulis kelas XI SMK Negeri 4 Makassar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Pendidikan Bahasa dan sastra Bahasa Indonesia
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 23 Nov 2018 02:05
Last Modified: 23 Nov 2018 02:05
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11476

Actions (login required)

View Item View Item