Peran Masyarakat Dalam Melestarikan Budaya Mattojang Di Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang

Wulandari, Dwi Ayu and Falihin, Dalilul and Zulfadli, Muhammad (2018) Peran Masyarakat Dalam Melestarikan Budaya Mattojang Di Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
JURNAL DWI AYU WULANDARI.pdf

Download (146kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Gambaran budaya Mattojang pada masyarakat Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang. 2) Gambaran nilai-nilai sosial yang terkandung dalam budaya Mattojang pada masyarakat Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif, yaitu proses pengumpulan data secara intensif dan sistematis guna memperoleh informasi dan pengetahuan. Maka dalam penelitian ini peneliti mengamati dan berinteraksi dengan masyarakat yang berada di Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang dengan wawancara dan mengkaji dokumentasinya. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat diketahui bahwa: 1) Gambaran budaya Mattojang di Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang sudah sangat baik seperti memanjatkan doa agar manusia senantiasa menjaga alam dan isinya, seluruh usaha manusia untuk menjaga alam diberkahi dan dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Esa dan memohon keselamatan agar dapat terhindar dari segala bencana alam 2) Gambaran nilai-nilai sosial yang terkandung dalam budaya Mattojang pada masyarakat Desa Katteong Kecamatan Mattirosompe Kabupaten Pinrang pada dasarnya bernilai positif dan sangat baik pengaruhnya bagi kelangsungan hidup bermasyarakat seperti nilai gotong royong, tolong menolong. Kata Kunci:Peran Masyarakat, Melestarikan Budaya Mattojang

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 26 Oct 2018 02:37
Last Modified: 26 Oct 2018 02:37
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11267

Actions (login required)

View Item View Item