Keefektifan Model Numbered Head Together dalam Pembelajaran Menyimak Cerita Fabel Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Campalagian Kabupaten Polewali Mandar.

S, Sri Wahyuningsih (2018) Keefektifan Model Numbered Head Together dalam Pembelajaran Menyimak Cerita Fabel Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Campalagian Kabupaten Polewali Mandar. Diploma thesis, FBS.

Full text not available from this repository.

Abstract

2018. Skripsi. Dibimbing oleh Idawati Garim dan Abdul Azis pada Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Bahasa dan Sastra Universitas Negei Makassar (Dibimbing oleh Idawati Garim dan Abdul Azis). Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan keterampilan menyimak cerita fabel sebelum menerapkan model Numbered Head Together siswa kelas VII SMP Negeri 1 Campalagia, (2) mendeskripsikan keterampilan menyimak cerita fabel setelah menerapkan model Numbered Head Together siswa kelas VII SMP Negeri 1 Campalagian, (3) mengetahui keefektifan model Numbered Head Together dalam pembelajaran menyimak cerita fabel. Penelitian ini menggunakan Pre-Eksperimental Design bentuk One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 1 Campalagian. Penarikan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah 57 siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan pemberian tes berupa esai/isian 6 butir soal pada pretes dan postes. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan interfereial menggunakan bantuan SPSS version 20. Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa keterampilan menyimak cerita fabel siswa setelah menggunakan model Numbered Head Together lebih baik daripada keterampilan menyimak cerita fabel siswa sebelum menggunakan model Numbered Head Together. Hal ini dapat dilihat dari uji-t (paired sample t-test ) menunjukkan nilai Sig (2-tailed) bernilai 0,000 lebih kecil dari 0,05. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan Sig (2-tailed) < 0,05, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Selain itu dapat dibuktikan dengan perubahan nilai, yaitu nilai rata-rata pretes 52,5 menjadi postes 81,2. terlihat adanya perbedaan yang signifikan. Hal ini menunjukkan bahwa model Numbered Head Together efektif dalam pembelajaran menyimak cerita fabel siswa kelas VII SMP Negeri 1 Campalagian Kabupaten Polewali Mandar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Pendidikan Bahasa dan sastra Bahasa Indonesia
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 25 Oct 2018 02:19
Last Modified: 25 Oct 2018 02:38
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11239

Actions (login required)

View Item View Item