PENGARUH OPTIMISME DAN HARDINESS TERHADAP STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA YANG MENGERJAKAN SKRIPSI

Auliana, Wahyuni (2018) PENGARUH OPTIMISME DAN HARDINESS TERHADAP STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA YANG MENGERJAKAN SKRIPSI. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

Full text not available from this repository.

Abstract

PENGARUH OPTIMISME DAN HARDINESS TERHADAP STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA YANG MENGERJAKAN SKRIPSI Wahyuni Auliana (wahyuniauliana@gmail.com) Ahmad (ahmadrazak71@gmail.com) Andi Nasrawaty Hamid (adisty0603@yahoo.com) Fakultas Psikologi, Universitas Negeri Makassar JL. AP Pettarani Makassar, 90222 ABSTRAK Mengerjakan skripsi bagi sebagian mahasiswa dianggap sebagai hal yang sulit serta dapat menimbulkan stres akademik pada mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh optimisme dan hardiness terhadap stres akademik pada mahasiswa yang mengerjakan skripsi. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 100 mahasiswa di Universitas Negeri Makassar. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik regresi logistik dengan pengambilan sampel secara accidental. hasil penelitian pada uji hipotesis menunjukkan bahwa terdapat pengaruh optimisme dan hardiness terhadap stres akademik pada mahasiswa yang mengerjakan skripsi dengan nilai signifikansi 0,000 (p<0.05) dengan nilai R square sebesar 0,377 dan menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang negatif antara optimisme dan hardiness dengan stres akademik dengan nilai signifikansi -163 dan -169 yang menunjukkan bahwa semakin tinggi optimisme dan hardiness, maka semakin rendah stres akademik pada mahasiswa yang mengerjakan skripsi dan begitupula dengan sebaliknya. Hal ini disebabkan karena optimisme dan hardiness merupakan sikap dan kepribadian yang mampu menetralisir stressor menjadi sebuah tantangan dalam menghadapi permasalahan dan mampu mengendalikan situasi untuk melawan stres. Kata kunci: Stres Akademik, Optimisme, Hardiness, Skripsi, Mahasiswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: PSIKOLOGI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 29 Aug 2018 06:07
Last Modified: 29 Aug 2018 06:07
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/10537

Actions (login required)

View Item View Item