PENGARUH LATIHAN INTERVAL TERHADAP DAYA TAHAN KARDIOVASKULER PADA KELOMPOK HEMOGLOBIN NORMAL ATLET BKMF BULUTANGKIS BEM FIK UNM

Abriana N, S.Or, Ika (2018) PENGARUH LATIHAN INTERVAL TERHADAP DAYA TAHAN KARDIOVASKULER PADA KELOMPOK HEMOGLOBIN NORMAL ATLET BKMF BULUTANGKIS BEM FIK UNM. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL.docx

Download (44kB)

Abstract

Interval Training merupakan suatu sistem latihan yang diselingi oleh interval interval berupa masa-masa istirahal misalnya lari istirahat-lari-istirahat dan seterusnya. Latihan interval dapat meningkatkan daya tahan kardiovaskuler atau nilai VO₂max. Namun begitu, VO₂max ini tidak terpaku pada nilai tertentu, tetapi dapat berubah sesuai tingkat dan intensitas aktivitas fisik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari latihan interval terhadap daya tahan kardiovaskuler pada kelompok hemoglobin normal atlet bulutangkis. Penelitian ini merupakan studi pre eksperimen atau pre-eksperimental dengan design penelitian one-group pre-posttest. Dengan jumlah sampel sebanyak 20 orang. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh daya tahan kardiovaskuler sebelum diberikan latihan interval diperoleh nilai rata-rata 29.73 (P<0.05). Pemberian latihan interval dilakukan selama 16 kali pertemuan sehingga latihan interval yang dilakukan memberikan hasil performa daya tahan yang maksimal dan diperoleh nilai rata-rata 38.77 (P<0.05). Dapat dilihat pula ada perbedaan signifikan antara daya tahan kardiovaskuler sebelum dan sesudah latihan interval dengan peningkatan sebesar 9.04 ml/kg/menit. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan latihan interval terhadap daya tahan kardiovaskuler pada kelompok hemoglobin normal atlet BKMF Bulutangkis BEM FIK UNM. Kata Kunci : Latihan Interval, Daya tahan kardiovaskuler, Kelompok Hb normal

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 16 Aug 2018 03:37
Last Modified: 16 Aug 2018 03:37
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/10314

Actions (login required)

View Item View Item