Profil Status Gizi Antropometri Dan Kadar Hemoglobin Atlet Putri Bola Voli Klub Sparta UNM

DERMAWANTI, KYKY (2018) Profil Status Gizi Antropometri Dan Kadar Hemoglobin Atlet Putri Bola Voli Klub Sparta UNM. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL KYKY.docx

Download (38kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran atau profil status gizi antropometri dan kadar hemoglobin atlet putri bola voli Klub Sparta UNM. Pengumpulan data menggunakan tes dengan instrumen tes dan pengukuran kondisi antropometri dan kadar hemoglobin. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yang dituangkan dalam bentuk persentaseyang dibagidalam 4 kategori untuk kondisi antropometri yaitu kurang, normal, berat badan lebih, obesitas dan 2 kategori untuk kadar hemoglobin yaitu normal dan rendah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profil kondisi antropometri atlet putri bola voli Klub Sparta UNM masuk dalam kategori baik. Dengan hasil tes secara keseluruhan yaitu 0 atlet (0%) kategori kurang, 17 atlet (85%) kategori normal, 3 atlet (15%) kategori berat badan lebih, 0 atlet (0%) kategori obesitas. Sedangkan untuk profil kadar hemoglobin atlet putri bola voli Klub Sparta UNM masuk dalam kategori sedang. Dengan hasil tes secara keseluruhan yaitu 7 atlet (35%) kategori rendah dan 13 atlet (65%) kategori normal. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa profil status gizi antropometri atlet putri bola voli klub Sparta UNM masuk dalam kategori baik, sedangkan profil kadar hemoglobin atlet putri bola voli Klub Sparta UNM masuk dalam kategori sedang. Kata Kunci : Status Gizi, Antropometri, Kadar Hemoglobin, Bola voli

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 15 Aug 2018 02:57
Last Modified: 15 Aug 2018 02:57
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/10230

Actions (login required)

View Item View Item