Kontribusi Panjang Tungkai Dan Daya Ledak Tungkai Terhadap Kecepatan Lari 60 Meter Pada Murid Sd Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar

HASANAH, USWATUN (2018) Kontribusi Panjang Tungkai Dan Daya Ledak Tungkai Terhadap Kecepatan Lari 60 Meter Pada Murid Sd Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar. Diploma thesis, FIK.

[img] Text
jurnal.docx

Download (93kB)

Abstract

ABSTRAK USWATUN HASANAH. 2018. Kontribusi Panjang Tungkai Dan Daya Ledak Tungkai Terhadap Kecepatan Lari 60 Meter Pada Murid Sd Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar. Skripsi. Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar. Masalah dalam penelitian ini yaitu apakah ada kontribusi panjang tungkai dan daya ledak tungkai terhadap kecepatan lari 60 meter pada murid Sd Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kontribusi Panjang Tungkai Dan Daya Ledak Tungkai Terhadap Kecepatan Lari 60 Meter Pada Murid Sd Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruh murid laki-laki kelas IV, V dan VI SD Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar sebanyak 143 murid dengan menggunakan sampel sebanyak 43 murid yang dipilih secara random sampling atau sistem acak. Adapun instrumen yang digunakan dalam penelitian ini antara lain pengukuran panjang tungkai mengunakan meteran, daya ledak tungkai menggunakan tes lompat jauh tanpa awalan, dan kecepatan lari 60 meter menggunakan tes lari cepat 60 meter. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis korelasi dengan menggunakan sistem SPSS Versi 16.00 pada taraf signifikan 95% atau 0,05. Bertolak dari hasil analisis data, maka penelitian ini menyimpulkan bahwa: (1) Panjang tungkai memiliki kontribusi yang signifikan terhadap Lari 60 meter pada Murid SD Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar, diperoleh nilai korelasi (R^2) 0,339 dengan tingkat probabilitas (0,000) < 0,05; sebesar 33,90% (2) Daya ledak tungkai memiliki kontribusi yang signifikan terhadap Lari 60 meter pada Murid SD Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar, diperoleh nilai korelasi (R^2) 0,461 dengan tingkat probabilitas (0,000) < 0,05; sebesar 46.10% dan (3) Panjang tungkai dan Daya ledak tungkai memiliki kontribusi yang signifikan terhadap Lari 60 meter pada Murid SD Negeri Bontoramba Kec. Tamalanrea Makassar, diperoleh nilai regresi (R^2) 0,474 dengan tingkat probabilitas (0,000) < 0,05; Sebesar 47,40%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN > PGSD D2 Dikjas
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 14 Aug 2018 07:21
Last Modified: 14 Aug 2018 07:21
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/10181

Actions (login required)

View Item View Item